Bantan, (NV) — Pemerintah Desa Bantan Timur adakan Posyandu Integritas Primer(ILP) sebagai bukti pedulinya Pemerintah Desa Bantan Timur dengan masyarakat nya, yang terdiri dari Ibuk hamil, Remaja Putri, Lansia dan Balita.
Untuk sesi pertama ILP di lakukan dengan mendasar masyarakat yang berdomisli di Dusun Darul Ta’zim dan Dusun Darus Salam, Senin,10 Februari 2025 di Aula Kantor Desa Bantan Timur.
Tujuan utama dari Posyandu ILP adalah untuk mendekatkan layanan kesehatan kepada masyarakat, sehingga memudahkan masyarakat dalam melakukan pemeriksaan kesehatan.
Dengan adanya Posyandu ILP dapat menjadi garda terdepan dalam memberikan pelayanan kesehatan yang berkualitas dan terjangkau bagi seluruh masyarakat Desa Bantan Timur.
Pj Kepala Desa Bantan Timur, Husni,dalam sambutan nya mengatakan dengan adanya Posyandu ILP ini juga berdampak positif, sehingga dapat menciptakan Posyandu ILP yang ada di Desa Bantan Timur lebih maju kedepan nya dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa Bantan Timur sehingga dapat mempermudahkan urusan masyarakat tentang permasalahan Kesehatan,” papar Husni Pj Kades Bantan Timur.
Kabiro : Mhd Jamil