Pekon Negeri Ratu, Kecamatan Pesisir Utara Gelar Seleksi Tilawatil Qur’an Ke-11 2024

- Jurnalis

Selasa, 4 Juni 2024 - 17:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pesisir Barat, (NVC) | Gelaran seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) tingkat Kecamatan di gelar di Masjid Baiturrahman Pekon Negri Ratu Kecamatan Pesisir Utara Kabupaten Pesisir Barat, Provinsi Lampung. Kamis (30/05/2024.

Kegiatan tersebut dihadiri, Asisten 1 Bidang kemasyarakatan Audi Marpi, S.pd.,M.M., Camat Pesisir Utara Gunawan S.P, Kasi Bimas islam  Kantor Kementrian Agama  Pesisir Barat Hi. Irhamsyah, S. Th. I, M. Hi., Sekcam Pesisir Utara Wirta  Roytomi, S. P, MM.,  Panitia Lomba seleksi (STQ) Ahmat Nafa’an NapalSah, S.Ag, Nurul Huda, S.E, Hapzi, Peratin Negri Ratu Irfan susanto dan seluruh peserta lomba.

Kegiatan seleksi Tilawatil Qur’an bertujuan untuk mencari bibit, bobot serta mencari Kafilah yang ada di kecamatan Pesisir utara untuk persiapan menghadapi seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) ke-11 tingkat Kabupaten Pesisir Barat yang akan dilaksanakan Minggu ke-3 bulan Juni mendatang Tahun 2024.

Peserta Qori dan Qoriah berasal dari Pondok Pesantren, TPA dan sekolah sekolah yang ada Pesisir Utara, dengan cabang cabang yang dilombakan dalam kegiatan STQ Pesisir Utara diantaranya: Cabang tafiz Qur’an 1 jus 5 jus dan 10 jus, Cabang tilawah Qur’an dan Tatil Qur’an, Cabang tilawah anak- anak dan dewasa.

Menurut Camat Pesisir Utara Gunawan, S.P., lomba Tilawatil Qur’an (STQ) sekalian seleksi mencari bibit untuk mewakili Kecamatan Pesisir  Utara yang akan bertanding ditingkat kabupaten di bulan Juni mendatang, tentunya ini merupakan kesempatan bagi Qori dan Qoriah untuk menimba ilmu dan pengalaman.

Baca Juga :  Waduh! Kades Bhayangkara Jaya Rohil Damelia Ritonga, Diduga Gelapkan Sapi Milik Desa

“Saya berharap pada peserta lomba agar ber-sungguh sungguh mengikuti seleksi Tilawatil Qur’an ini karna bagi para pemenang akan mengusung nama besar kecamatan Pesisir Utara ke tingkat kabupaten nantinya,” ujar Pak camat.

Sementara itu Asisten 1, Audi Marpi, S.pd.,M.M., Mengatakan bahwa kegiatan Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) di tingkat kecamatan hari ini ada empat tempat yang salah satunya di kecamatan pesisir Utara” saya bersama tim mewakili Bapak dan ibu Bupati untuk menghadiri kegiatan ini, beliau belum sempat hadir dikarenakan ada kegiatan lain yang tidak bisa ditinggalkan beliau meminta maaf sedalam-dalamnya dan terus semangat bagi peserta kompetisi Qori dan Qoriah untuk jadi pemenangnya,” ujarnya.

Ia berharap peserta yang akan di utus untuk ber-kompetisi ditingkat kabupaten agar Qori dan Qoriah dari Pesisir Utara bukan dari luar daerah Pesisir Utara, maka dari itu para peserta harus di seleksi betul- betul agar ter-cipta Qori yang mumpuni di bidangnya di wilayah khusus nya Kecamatan Pesisir Utara,  Pesisir Barat, Krui Lampung.

Laporan: Nedi

Berita Terkait

Penuh Kebersamaan, Warga Binaan Rutan Kelas I Medan Berbuka Puasa Bersama Keluarga
Kapolri Safari Ramadan di Medan: Pererat Silaturahmi Demi Keamanan dan Kesejahteraan Rakyat
Kunjungi Polda Sumut, Kapolri Tinjau Renovasi Masjid hingga Bakti Sosial
Sambut Hari Kemenangan, Lapas Pekanbaru Ikuti Apel Pelepasan Mudik Bersama Hari Raya Idul Fitri 1446 H 
Rutan Kelas 1 Medan Bersama Baznas Provsu Serahkan Bantuan Bagi Keluarga Warga Binaan
Kajari dan Anggota DPRD Pekanbaru tidak Menjawab Konfirmasi Awak Media Terkait Korupsi Dana Videotron Rp 972 Juta
Operasi Ketupat Dimulai, Plh Sekda Fauzi Asni Ingatkan Masyarakat Disiplin Berkendara dan Jaga Kamtibmas
Siak Siap Gelar PSU, Mendagri Ingatkan Polarisasi dan Politik Uang

Berita Terkait

Minggu, 23 Maret 2025 - 18:18 WIB

Penuh Kebersamaan, Warga Binaan Rutan Kelas I Medan Berbuka Puasa Bersama Keluarga

Minggu, 23 Maret 2025 - 18:14 WIB

Kapolri Safari Ramadan di Medan: Pererat Silaturahmi Demi Keamanan dan Kesejahteraan Rakyat

Minggu, 23 Maret 2025 - 18:11 WIB

Kunjungi Polda Sumut, Kapolri Tinjau Renovasi Masjid hingga Bakti Sosial

Minggu, 23 Maret 2025 - 18:08 WIB

Sambut Hari Kemenangan, Lapas Pekanbaru Ikuti Apel Pelepasan Mudik Bersama Hari Raya Idul Fitri 1446 H 

Sabtu, 22 Maret 2025 - 09:40 WIB

Rutan Kelas 1 Medan Bersama Baznas Provsu Serahkan Bantuan Bagi Keluarga Warga Binaan

Berita Terbaru