Bupati Siak Resmikan Water Park Bianglala Sebagai Ikon Wisata Baru Siak di Kota Kandis

- Jurnalis

Minggu, 25 Februari 2024 - 10:42 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Siak, RIAU, (NV) – Bupati Siak Alfedri resmikan water park Bianglala di Kecamatan Kandis, Kabupaten Siak. Acara peresmian dilaksanakan, di sela-sela musrenbang kecamatan, sabtu (24/2/2024).

“Alhamdulillah, hari ini kita bisa meresmikan penggunaan water park di Kecamatan Kandis. Pemkab Siak tentunya mengapresiasi manajemen Bianglala water park yang sudah menyelesaikan pembangunan ikon wisata baru di kota Kandis,” sebut Alfedri.

Alfedri menjelaskan, pembangunan waterpark Bianglala ini diharapkan bisa mendongkrak wisatawan dan mampu menumbuhkan perekonomian masyarakat Kecamatan Kandis.

“Harapan kita tentunya dengan adanya waterpark ini, wisatawan makin ramai datang ke Kandis. Karena kami punya keyakinan ketika banyak wisatawan yang datang ekonomi masyarakat pasti meningkat, dan terbuka lapangan pekerjaan disini, 90 persen mempekerjakan anak-anak Kecamatan Kandis,” ungkapnya.

Orang nomor satu di Kabupaten Siak itu, menambahkan Pemerintah Kabupaten Siak saat ini terus berupaya mempromosikan destinasi wisata agar menarik minat wisatawan datang ke Kabupaten Siak.

“Pemkab Siak tahun ini berencana menata taman-taman dan membuat ruang terbuka publik dan taman bermain anak untuk Kecamatan Kandis sendiri kami merencanakan pembuatan ruang terbuka publik di sebelah waterpark jadi ke depan kita bisa bekerjasama dengan manajemen water park bianglala,” harap Alfedri.

Baca Juga :  Oknum Polisi Diduga Menggeledah Grosir Warga Tanpa Surat Perintah, Mengaku Intel Polda Riau

Disamping itu pemilik BiangLala Water park Brigjen Pol Herukoco bersyukur peresmian tempat wisata baru ini, bisa terwujud setelah beberapa tahun terhenti akibat pandemi covid 19.

“Alhamdulillah atas dukungan dari Pemkab Siak dan Pemerintah kecamatan hari ini, kita bisa meresmikan penggunaan water park ini yang beberapa tahun ini terhenti akibat pandemi covid. Kami dari manajemen ke depan akan terus mengembangkan waterpark ini tidak hanya sebagai wisata air namun ke bidang lainnya seperti olahraga dan lain-lain,”kata Heru.

Pada kesempatan itu, dilakukan pemotongan tumpeng oleh owner Bianglala water park dilanjutkan dengan penandatanganan prasasti oleh Bupati Siak Alfedri dan diakhir pelepasan burung merpati sebagai simbol telah diresmikannya tempat wisata baru itu. (It)

Editor: RedNV

Berita Terkait

Penuh Kebersamaan, Warga Binaan Rutan Kelas I Medan Berbuka Puasa Bersama Keluarga
Kapolri Safari Ramadan di Medan: Pererat Silaturahmi Demi Keamanan dan Kesejahteraan Rakyat
Kunjungi Polda Sumut, Kapolri Tinjau Renovasi Masjid hingga Bakti Sosial
Sambut Hari Kemenangan, Lapas Pekanbaru Ikuti Apel Pelepasan Mudik Bersama Hari Raya Idul Fitri 1446 H 
Rutan Kelas 1 Medan Bersama Baznas Provsu Serahkan Bantuan Bagi Keluarga Warga Binaan
Kajari dan Anggota DPRD Pekanbaru tidak Menjawab Konfirmasi Awak Media Terkait Korupsi Dana Videotron Rp 972 Juta
Operasi Ketupat Dimulai, Plh Sekda Fauzi Asni Ingatkan Masyarakat Disiplin Berkendara dan Jaga Kamtibmas
Siak Siap Gelar PSU, Mendagri Ingatkan Polarisasi dan Politik Uang

Berita Terkait

Minggu, 23 Maret 2025 - 18:18 WIB

Penuh Kebersamaan, Warga Binaan Rutan Kelas I Medan Berbuka Puasa Bersama Keluarga

Minggu, 23 Maret 2025 - 18:14 WIB

Kapolri Safari Ramadan di Medan: Pererat Silaturahmi Demi Keamanan dan Kesejahteraan Rakyat

Minggu, 23 Maret 2025 - 18:11 WIB

Kunjungi Polda Sumut, Kapolri Tinjau Renovasi Masjid hingga Bakti Sosial

Minggu, 23 Maret 2025 - 18:08 WIB

Sambut Hari Kemenangan, Lapas Pekanbaru Ikuti Apel Pelepasan Mudik Bersama Hari Raya Idul Fitri 1446 H 

Sabtu, 22 Maret 2025 - 09:40 WIB

Rutan Kelas 1 Medan Bersama Baznas Provsu Serahkan Bantuan Bagi Keluarga Warga Binaan

Berita Terbaru